Arman Siap Penuhi Panggilan Dewan
![]() |
| Ketua Komisi IV DPRD Kota Jambi, Afrizal, S.Ag dan Anggota, Mustamar. Foto Jambiterbit.com |
Menurutnya, seluruh proyek dikerjakan kontraktor dan sejauh ini tidak ada anggota DPRD yang bermain proyek. Demikian dikatakan Arman kepada jambiterbit.com ketika dikonfirmasi di Dinas Pendidikan Kota Jambi, Selasa (10/10/2017) petang. Ungkapan Arman tersebut terkait adanya aksi demo di gedung DPRD Kota Jambi dan pendemo meminta Komisi IV DPRD Kota Jambi untuk memanggil Arman, sebab Arman dituding melakukan monopoli proyek.
![]() |
| Kadis Pendidikan Kota Jambi, Arman. Foto Jtc |
Ketika itu pendemo juga mengatakan kepada Komisi IV kalau Arman menyebutkan ada sejumlah pengajuan paket pekerjaan yang dicoret DPRD. Padahal, menurut Arman dia tidak bilang begitu, sebab memang anggaran tersebut tidak ada. Dikatakan, dirinya dan DPRD telah berupaya mengusulkan namun usulan tersebut tidak berhasil karena memang anggarannya tidak ada.
"Saya siap dipanggil dewan, dan nantinya saya akan menjelaskan sesuai dengan apa yang ditanyakan dewan kepada saya", ujarnya.
Sementara itu, usai pertemuan dengan pendemo Senin (9/10/2017) Ketua Komisi IV DPRD Kota Jambi, Afrizal, S.Ag menyakatan akan melakukan pemanggilan kepada Kadis Pendidikan Kota Jambi dan pejabat lain sekelas kepala bagian di dinas tersebut. DPRD juga akan menelusuri mencuatnya informasi tentang adanya tudingan yang mengatakan kalau salah seorang kepala bidang di dinas tersebut yang diduga memonopoli peket pekerjaan di sana. (ref)

