Tahun 2024 Diprioriataskan Pembangunan Sektor Strategis
Kepala Dinas PUPR Provinsi Jambi, Ir Muhammad Fauzi. Foto Istimewa |
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Provinsi Jambi, Muhammad Fauzi mengatakan, dana paling besar dikucurkan untuk infrastruktur.
Total anggaran Rp 882 miliar yang berasal dari APBD, DAK, DAU dan DBH Sawit", ujarnya kepada wartawan Selasa (02/03/24).
Adapun rincian anggaran DAK Rp34 M, DAU Rp27 M dan DBH Sawit Rp27 M. Dan yang paling tinggi untuk bagian Bina Marga Rp486 M serta Bidang Perumahan Rakyat Rp23 M.
Dia menyebutkan, saat ini jalan provinsi dalam kondisi baik sepanjang 72,36 persen dari total 1.183 km.
Kemudian pembangunan juga diarahkan kepada pembangunan dan peningkatan jalan dari daerah terisolir guna pernaikan infrastruktur menuju perbaikan perekonomian masyarakat. (***/red)