Benahi Longsor Danau Sipin, PUPR Siapkan Dana 3 Miliar
Kadis PUPR Provinsi Jambi, Ir Muhammad Fauzi. Foto Ist |
JAMBI - Dinas PUPR Provinsi Jambi telah menyiapkan anggaran Rp 3 miliar untuk biaya perbaikan lonsor di Danau Sipin, Kota Jambi.
Bahkan anggaran ini telah dimasukan dalam kebijakan umum anggaran (KUA) dan Prioritas Platpon Anggaran Sementara (PPAS) RAPBD 2023.
Kepala Dinas PUPR Provinsi Jambi, Muahmmad Fauzi mengatakan dan sebesar Rp 3 Miliar tersebut memang dianggarkan untuk penanganan longsor di kawasan wisata Danau Sipin.
"Sebentar lagi akan dilakukan tender", ujar Fauzi, Kamis (19/01/2023).
Menurut Fauzi, lonsor tersebut terjadi pada Sabtu malam 12 November 2023. Lonsir disebabkan oleh hujan deras sehingga mengikis tanah disekitarnya. (adv)