Walikota Berikan Jawaban Eksekutif Terhadap Pandangan Umum Fraksi di Sidang Paripurna


Walikota Jambi Syarif Fasha

KOTA JAMBI - DPRD Kota Jambi menggelar Sidang Paripurna dengan agenda mendengarkan jawaban eksekutif atas pandangan umum fraksi tekait laporan keterangan pertangungjawabab (LKPj) Walikota Jambi Tahun Anggaran (TA) 2019.

Sidang paripurna di Gedung DPRD Kota Jambi dihadiri Ketua DPRD, Anggota DPRD, Walikota Jambi dan sejumlah Kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Jambi, Kamis (16/04/20).

Sidang Paripurna ditengan Pandemi Corona
Walikota Jambi Syarif Fasha menyampaikan Pemkot Jambi sepakat mengoptimalkan sumber pendapatan daerah (PAD). Saat ini PAD telah melampaui target sebesar 103,09%. " Namun ada sektor yang tidak mencapai target retribusi di daerah yang terionisasi sekitar 85,52%," terangnya.

Walikota mengakui masih rendahnya target pelayanan air minum yang hanya sebesar 67,309%. Dalam hal ini pemkot terus berupaya meningkatkan jumlha cakupan air minum.

Kendati dalam kondisi wabah Covid 19, sidang paripurna tersebut berjalan lancar. (ref)
Diberdayakan oleh Blogger.