Polisi Diharapkan Menangkap Perompak yang Meresahkan Nelayan

Kapal Nelayan. Foto Istimewa

TANJABATIM - Para nelayang di Kabupaten Tanjungjabung Timur (Tanjabtim) Jambi mengharapkan pihak berwajib untuk menangkap pelaku perampokan (Perompak/red) yang meresahkan nelayan di perairan Tanjabtim. 

Setelah adanya nelayan yang mengalami perompakan, para nelayang di Tanjabtim nggan melaut. Mereka takut karena diduga para perompak itu masih berkeliaran di perairan tersebut. 

"Kami merasa takut, karena mungkin perompak itu masih beroperasi di daerah kami", ujar Anwar kepada wartawan di Tanjabtim. 

Kepala Desa (Kades) Nipah Panjang . Arief Kurniawan kepada wartawan mengatakan, tidak menanpik adanya infomasi nelayang yang dirampok do wilayah perairan di Desa Lambur Luar beberapa waktu lalu.

"Ya infonya memang sebuah kapal nekayan KM Naga Mas menjadi korban perompakan", ungkapnya. 

Menurut Arief pihaknya telah melakukan koordinasi dengan pihak kepolisian, guna menangkap pelaku kejahatan tersebut. (wan)

Diberdayakan oleh Blogger.