Kadis PUPR Provinsi Jambi Hadiri Acara Pemaparan Proyek Strategis Provinsi Jambi

Kadis PUPR Provinsi Jambi Muahammad Fauzi pada acara pemaparan proyek strategis di Provinsi Jambi. Foto Istimewa

JAMBI - Kepala Dinas (Kadis) Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Muhammad Fauzi menghadiri acara Pemaparan Proyek Strategis Provinsi Jambi di Kantor Kejati Jambi, Kamis (19/05/22).

Muhammad Fauzi mengatakan ada 9 ruas jalan yang akan dibangun diantaranya jalan Sungaisaren - Teluk Nilau - Senyerang - Batas Riau dengan pola Multi Years Tahun 2022 - 2024. 

Adapun pagu anggaran tersebut sebesar Rp 60 miliar dan kemudian ruas jalan Simpang jembatan Muarasabak, Kabpaten Tanjungjabung Timur (Tanjabtim) dengan pagu anggaran Rp 11.4 miliar. 

Selanjutnya ruas jalan Desa Simpang/Berbak - Simpang Jembatan Muarasabak Rp 10,5 miliar, Simpang Talangpudak - Suakkandis Rp 396 miliar.

Pembangunan ruas jalan pada Bidang Bina Marga Dinas PUPR Propinsi Jambi ini ditetapkan dalam SK Gubernur Jambi Nomor : S-2765/DPUPR-1/XII/2021 tanggal 14 Desember 2021 perihal Kegiatan Strategis Infrastruktur Tahun 2022. 

Hadir dalam kegiatan pemaparan bidang pembangunan infrastruktur jalan tersebut adalah pihak terkait di lingkup Pemerintah Provinsi  (Pemprov) Jambi. (*/red)

Diberdayakan oleh Blogger.