Sambut Bulan Suci Ramadhan, Wawako Jambi Buka Pelatihan Manajemen Mesjid

foto : ist

KOTAJAMBI - Menyambut bulan Suci Ramadhan tahun 2021, Wakil Walikota Jambi H. Maulana membuka pelatihan manajemen mesjid di Kota Jambi, Selasa (6/4/21). 
Pelatihan manajemen mesjid tersebut menyasar para pengurus mesjid di kelurahan dan kemacatan se Kota Jambi. Pelatihan manajemen mesjid ini mengacu pada Surat Keputusan (SK) MUI, DMI Kota Jambi dan Kementrian Agama. 

"Momentumnya pas, karena saat ini akan memasuki bulan puasa, sekaligus mensosialisasikan kebijakan Pemerintah Kota Jambi," terang Maulana di Jambi, Selasa (6/4/21). 

Menurut Maulana, pada saat berpuasa, untuk menggelar solat tarawih itu dibolehkan dengan syarat harus menjaga protokol kesehatan (prokes). 

"Prokes ini harus dijalankan dengan ketat, guna mencegahan penyebaran virus corona," tambahnya. Begitu juga dengan kegiatan lain yang melibatkan banyak orang. 

Sehingga, hal itu dapat mencegah dan memenimalisir penularan covid 19. Kegiatan lain yang diperbolehkan ialah berjualan secara mandiri dan tidak berkerumun. 

"Makanya pasar beduk yang biasanya diadakan pada bulan ramadhan ditiadakan," pungkasnya. (ref)
Diberdayakan oleh Blogger.