Minuman Tradisional yang Menghangatkan saat Suhu Dingin

Jakarta - Memasukin musim kemarau, beberapa daerah di Indonesia mengalami perubahan cuaca dan suhu menjadi lebih dingin. Bahkan dibeberapa daerah pegunungan seperti Dieng, mengalami suhu yang sangat dingin yaitu -4°C.

Suhu dingin yang terjadi akhir-akhir ini, terjadi karena adanya pergerakan massa udara dari Australia, dengan membawa massa udara dingin dan kering ke daerah Asia, termasuk melewati negara Indonesia. Hal ini biasanya disebut dengan monsoon dingin Australia.

Saat musim seperti, banyak orang yang sangat mudah terserang penyakit flu atau demam, apalagi untuk beberapa orang yang memiliki alergi dingin. Banyak hal yang bisa dilakukan untuk membuat tubuh tetap hangat. Salah satunya adalah mengonsumsi minuman tradisional, yang berfungsi untuk menghangatkan badan.

Berikut resep minuman tradisional, yang berfungsi untuk membantu menghangatkan badan saat suhu dingin, dilansir dari berbagai sumber:
Wedang Jahe

Saat suhu dingin, minuman tradisional yang sangat cocok untuk dinikmati adalah wedang jahe atau jahe hangat. Jahe memiliki manfaat untuk membantu menghangatkan badan, dan bisa membantu mencegah penyakit.

Bahan yang diperlukan:

1 ruas telunjuk jahe
1 buah serai
1 buah kayu manis
Secukupnya gula pasir atau madu

Cara membuat:

Bakar jahe terlebih dahulu sebentar saja. Agar jahe lebih harus.
Kemudian keprak jahe dan sereh.

Taruh jahe dan sereh di dalam cangkir, tambahkan kayu manis dan gula atau madu. Lalu tuang air panas dan sajikan selagi hangat.

sumber : fimela.com
Diberdayakan oleh Blogger.