Jadi Korban Tendangan Maut, Striker PSIS Minta PSSI Tegas

JAMBITERBIT.COM, JAKARTA -  Striker PSIS Semarang, Hari Nur Yulianto menyayangkan perilaku pemain Persipura, Israel Wamiau, dalam laga pekan pertama Shopee Liga 1 2020 di Stadion Klabat, Manado, Minggu (1/3/2020).

Kedua pemain terlibat perebutan bola di sekitar area pertahanan Persipura pada menit ke-28.
Terlihat dalam tayangan ulang, bek Persipura tersebut dengan sengaja mengayunkan tendangan mengenai paha Hari Nur hingga mengerang kesakitan. Israel Wamiau hanya dikenai kartu kuning oleh wasit Nusur Fadilah asal Jakarta.

"Saya pikir sangat disayangkan, kami sama-sama mencari uang dari sepak bola. Tapi ada pemain yang melakukan tindakan yang tidak semestinya. Membahayakan sesama pemain," ungkap Hari Nur kepada Bola.com, Senin (2/3/2020).

Striker asal Kendal tersebut berharap adanya ketegasan dari PSSI untuk pemain yang mencederai lawan.

"Kalau tidak ada ketegasan dari federasi akan terus berlanjut hal seperti itu. Harus dipikirkan, biar pemain yang bersikap seperti itu menjadi jera. Takutnya menjadi kebiasaan," kata pemain yang membela PSIS sejak 2013 itu.

Setelah insiden itu, Hari Nur mengalami sedikit memar pada bagian paha yang ditendang Israel Wamiau. Namun, ia mengatakan tidak ada masalah serius dan siap kembali membela Mahesa Jenar untuk laga berikutnya melawan Persela Lamongan, Sabtu (7/3/2020).

"Saya dan pemain yang bersangkutan juga biasa saja, setelah pertandingan kami bersalaman. Tidak ada permintaan maaf khusus dari dia. Salaman dan sudah selesai," jelas Hari Nur.


sumber : bola.com
Diberdayakan oleh Blogger.