Pemkot Akan Kembangkan Layanan Kesehatan Berbasis Wisata

Wakil Walikota Jambi Maulana. foto jambiterbit.com


JAMBITERBIT.COM, KOTAJAMBI - Pemerintah Kota (Pemkot) Jambi berencana akan mengembangkan layanan kesehatan yang berbasis pariwisata di Kota Jambi.

Pengembangan layanan kesehatan bernasis pariwisata itu difikuskan pada Puskesmas Putri Ayu di Kelurahan Legok, Kecamatan Telanaipura, Kota Jambi karena Puskesmas tersebut dekat dengan tempat Wisata Danau Sipin.

Demikian dikatakan Wakil Walikota (Wawako) Jambi Maulana saat berkantor di Puskesma Putri Ayu, Selasa (11/02/20)

Pada saat itu wawako Maulan menyaksikan langsung cara pelayanan kesehatan di Puskesmas Putri Ayu. Dirinya juga mendengarkan aspirasi masyarakat yang berobatdi sana.

"Saya telah melihat inovasi dan pelayanan baik yang dilakukan Pukesmas ini," ujarnya di Jambi, Selasa.

Kemudian Wawako Maulana juga sangat merespon adanya aspirasi masyarakat yang mengeluhkan persediaan fasilitas kesehatan di sana, khususnya lahan parkir.

Akhirnya pihak Puskesmas langsung menghubungi Pihak PDAM Tirta Mayang Jambi untuk meminjam lahan dijadikan lahan parkir pasien berobat.

Karena secara kebetulan Puskesmas tersebut berdekata dengan tempat pengelolaan air PDAM.

Sementara itu, Kepala Dinas (Kadis) Kesehatan Kota Jambi Ida Yuliati langsung merespon keluhan tentang lahan parkir tersebut dan segara mengupayakannya.
Saat itu Ida bersama aparat terkait lainnya mendampingi Wawako Jambi Wakil berkantor di puskesmas tersebut. (rizalependi)




Diberdayakan oleh Blogger.